Bayern akan mengawali usahanya merangkai tiga titel Bundesliga secara beruntun dengan menjamu Wolfsburg, Sabtu (23/8/2014) dinihari WIB, di Allianz Arena.

Untuk menghadapi tim yang musim lalu finis di posisi lima itu, Die Roten tak bisa memainkan Bastian Schweinsteiger, Franck Ribery, Thiago, Javi Martinez, dan Rafinha yang cedera, sedangkan Jerome Boateng juga sedang menjalani hukuman larangan bermain.
"Saya tak punya gelandang. Ini takkan jadi start mudah buat kami. Ini akan jadi berbahaya--amat sangat sulit," nilai Guardiola.
"Jika kami bisa berada dalam posisi bagus saat jeda musim dingin maka kami dapat memiliki musim yang bagus," lanjutnya.

No comments:
Post a Comment