Selewat lima laga Liverpool, yang musim lalu finis di posisi dua klasemen Premier League, masih berkutat di posisi 11 papan klasemen berkat koleksi 6 poin, dengan catatan produktivitas yang masih negatif pula--membuat 7 gol dan kebobolan 8 gol.

Akhir pekan ini The Reds akan terlibat dalam derby Merseyside lawan Everton. Sebagai catatan The Toffees, yang musim lalu finis di posisi lima, sejauh ini baru mengais 5 poin untuk duduk di peringkat 14.
"(Everton) Tidak mendapatkan hasil-hasil yang mereka inginkan, tapi mereka punya kualitas. Ini akan jadi laga berat buat kami."
"Everton merupakan tim tangguh, mereka punya fondasi stabil dan telah menambah pemain baru di musim panas. Roberto (Martinez, manajer Everton) telah melakukan pekerjaannya dengan baik," komentar Rodgers.
Derby Merseyside di akhir pekan bakal dilangsungkan di Anfield, Sabtu (27/9/2014) malam WIB.
No comments:
Post a Comment