Pengumuman penunjukkan Santos oleh Portugal diumumkan secara di situs resmi asosiasi sepakbola negara tersebut, Selasa (23/9/2014) waktu setempat. Pria kelahiran Lisbon 59 tahun lalu itu akan diperkenalkan secara resmi pada media dalam beberapa jam mendatang.

Sebelum ditunjuk menjadi pelatih Portugal, Santos melatih timnas Yunani dalam selang 2010 sampai 2014. Karier kepelatihannya, yang dimulai sejak 1987, memang lebih banyak dihabiskan di Portugal dan Yunani dengan di antaranya melatih klub Porto, AEK Athens, Panathinaikos, Sporting CP, Benfica, dan PAOK.
Di timnas Yunani, Santos mengantar negara tersebut lolos sampai babak 16 besar Piala Dunia 2014 namun kemudian kalah adu penalti dari Kosta Rika. Bersama timnas Portugal Santos akan menjalani laga pertamanya bersama dengan menghadapi Denmark pada 14 Oktober mendatang.
No comments:
Post a Comment