Semua gol di pertandingan ini tercipta di babak pertama. Palermo menggebrak dengan menciptakan gol cepat yang dibuat Franco Vazquez. Nerazzurri baru dapat menyamakan kedudukan beberapa saat sebelum turun minum berkat gol Mateo Kovacic.

Sementara itu, Palermo masih tetap di papan bawah dengan menghuni peringkat ke-16 dengan koleksi dua angka.
Jalannya Pertandingan
Palermo mengejutkan Inter. Di menit ketiga, tim tuan rumah berhasil memimpin 1-0 dari Inter berkat gol Vazquez usai memanfaatkan blunder Nemanja Vidic.
Di kotak penalti sendiri, bola yang dikuasai Vidic berhasil direbut Vazquez untuk diteruskan dengan tendangan kencang yang melewati penjagaan Samir Handanovic.
Tertinggal, Inter baru bisa menciptakan peluang di menit ke-31. Fredy Guarin melepaskan sepakan kencang jarak jauh namun masih melebar dari tiang gawang.

No comments:
Post a Comment